80% Lingkungan sangat mempengaruhi kita dan 60% pengalaman sangat membantu kita. Itu artinya kita harus melakukan tindakan yang nyata atau praktek untuk meningkatkan kemampuan kita. Dan bila belum terbiasa, maka lakukan 40 hari berturut-turut. Awal merupakan sulit. Namun kita bisa karena terbiasa...
Ganbatte!
Luruskan orientasimu!
Saling mengingatlah sesama teman
Satukan mimpi kita! Yosh!

Industri Musik Indonesia?

Salah satu musisi bilang, ia berharap agar industri musik Indonesia terus maju. Aku agak aneh dengan Industri Musik Indonesia. Saya rasa tidak ada beda nya dengan band-band atau musik-musik lain di luar negeri. Semua musiknya itu-itu saja. Membosankan, Kita kan Indonesia, sisipkan musik Indonesianya dong. Aku salut sekaligus iri dengan band Jepang yang kadang menyelipkan musik tradisionalnya. Mengenai beragamnya musik Indonesia, itu sesuaikan saja dengan musik POP atau apa pun dan lagunya. Jangan hanya kita mengikuti budaya luar saja. Tampakkan jati diri kita sebagai Indonesia.Sedikit sekali para musisi yang menyelipkan musik Indonesia. Aku tidak mengerti. Aku yakin, semua negara akan menyukai musik kita jika kita mamadukan musik yang dimiliki band dengan musik tradisional kita. Negara mana sih yang tidak menyukai budaya Indonesia?Jangan sampai kita menyesal di kemudian hari, karena musik-musik tradisional kita diklaim negara lain. Banggalah menjadi musisi Indonesia!

0 comments:

Posting Komentar


About Me

Foto Saya
Andeke Parsi
Lihat profil lengkapku