80% Lingkungan sangat mempengaruhi kita dan 60% pengalaman sangat membantu kita. Itu artinya kita harus melakukan tindakan yang nyata atau praktek untuk meningkatkan kemampuan kita. Dan bila belum terbiasa, maka lakukan 40 hari berturut-turut. Awal merupakan sulit. Namun kita bisa karena terbiasa...
Ganbatte!
Luruskan orientasimu!
Saling mengingatlah sesama teman
Satukan mimpi kita! Yosh!

Nasib Bahasa Daerah Kita

KIni berbahasa daerah di setiap pemuda adalah hal yang asing. Padahal itu adalah bahasa mereka sendiri. Kerapkali sesorang yang apabila ditanya bisa berbahasa daerahnya apa tidak, jawabannya tidak, dengan alasan karena tidak lahir di daerah asalnya. Padahal mereka salah jawaban. Kita bisa berbahasa atau tidak, tergantung orang-orang di sekeliling kita. Kalau masyarakat tidak mau mengajak kita untuk berbicara, tentu kita tidak akan bisa bicara sampai kapanpun. Dan memakai bahasa apapun mereka, pasti kita akan menirunya. Contoh,kita dari kecil sudah berada di tempat yangmana masyarakatnya selalu menggunakan bahasa Padang, tentu kita akan menggunakan bahasa daerah Padang. Tetapi andaikata kita tinggal sudah lama di Jakarta, tetapi dari kecil kita sudah dibiasakan berbahasa daerah di rumah, maka kita akan terbiasa untuk menggunakan bahasa daerah di rumah dan menggunakan bahasa Indonesia di lingkungan tetangganya yang berbeda daerahnya.
Bahasa daerah itu sulit, sementara bahasa Indonesia itu mudah.Jadi dari kecil kita harus membiasakan diri kita untuk berbahasa daerah, karena di sekolah formal tidak mungkin mengajari kita berbahasa daerah. Tetapi di era ini justru orang malah salah menilai kalau kita menggunakan bahasa daerah itu kampungan, sehingga banyak orangtua yang enggan mengajari anak-anak mereka menggunakan bahasa daerahnya di rumahnya. Padahal bahasa daerah yang harus kita lestarikan. Karena, itu merupakan salah satu dari warisan nenek moyang kita. Dan kini sudah hampir 'punah'. Dari kini kita harus bisa menggunakan bahasa daerah kita sendiri.

0 comments:

Posting Komentar


About Me

Foto Saya
Andeke Parsi
Lihat profil lengkapku